1. Berita

Harga Tol Cipali Naik? Cek Tarif Tol Cipali Terupdate 2022

Tol Cipali merupakan salah satu tol baru di Indonesia yang mengalami kenaikan tarif akhir-akhir ini. Apabila Anda pengguna tol terpanjang ketiga di Indonesia ini, Anda harus mengetahui update tarif tol Cipali agar dapat menyesuaikan saldo e-Toll yang harus Anda miliki. 

Oleh karena itu, Tiket Resmi kali ini ingin mengulas info tarif tol Cipali terbaru di tahun 2022. Simak informasi mengenai harga tol Cipali selengkapnya di bawah ini, ya.

Sekilas Tentang Tol Cipali

Jalan Tol Cikopo – Palimanan atau biasa dikenal dengan Jalan Tol Cipali merupakan jalan tol di Indonesia yang menghubungkan Cikopo, Purwakarta dengan Palimanan, Cirebon. Selain itu, jalur cepat satu ini merupakan jalur kelanjutan dari tol Jakarta – Cikampek dan bagian dari jalan tol Trans Jawa yang menghubungkan Merak, Banten, sampai Banyuwangi, Jawa Timur.

Tol Cipali diresmikan pada tahun 2015 silam di masa jabatan Presiden Joko Widodo periode 1 dengan jalan yang membentang sepanjang 116 kilometer. Maka dari itu, ruas jalan tol Cipali dikenal sebagai jalur cepat terpanjang di Pulau Jawa dan terpanjang ketiga di Indonesia. 

Artikel Terkait

  • Alaska Park Banjarbaru: Jam Operasional, HTM & Wahana Seru
    by Mirza Sufi Kusuma (Advontura – Platform Informasi Tempat Wisata Seru untuk Traveller) on April 19, 2024 at 10:19 pm

    Yuk, kita berlibur ke Sumatera Selatan! Kira-kira selain pemandangan alam bukit barisan yang memanjakan mata, objek wisata manakah yang seru dan juga menyenangkan? Yap, main ke Alaska Park Banjarbaru adalah pilihan yang tepat. Tempat ini merupakan sebuah taman rekreasi keluarga yang memiliki wahana yang beraneka ragam. Wahana yang tersedia pun cocok untuk segala umur. Untuk

  • 5 Rekomendasi Tempat Romantic Dinner Semarang
    by Amanda Rayta Putri (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on April 16, 2024 at 2:25 pm

    Semarang, ibukota Jawa Tengah, bukan hanya terkenal dengan Lumpia dan Lawang Sewu-nya, tapi yang ternyata bisa menjadi destinasi ideal untuk momen romantis. Bagi kamu yang ingin merayakan momen spesial bersama pasangan. Berikut 5 rekomendasi restoran dinner terbaik di Semarang yang dijamin membuat dinner romantis kalian tak terlupakan. 1. The Hills Dining Restaurant Terletak di ketinggian, Artikel 5 Rekomendasi Tempat Romantic Dinner Semarang pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.

  • 5 Ide Tempat Makan Romantis di Bandung
    by Amanda Rayta Putri (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on April 16, 2024 at 10:43 am

    Bandung, kota yang terkenal dengan julukan “Kota Kembang”, tak hanya menawarkan panorama alam yang memesona, tetapi juga surga kuliner yang menggoda selera, termasuk untuk mencari restoran untuk dinner  bareng pasangan. Nah, buat kamu yang ingin mencari tempat makan romantis untuk momen spesial bersama pasangan. Ulasannya ada dibawah ini, ya! 1. Cocorico Cafe and Resto Kawasan Artikel 5 Ide Tempat Makan Romantis di Bandung pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.

  • 7 Rekomendasi Tempat Dinner Romantis di Tangerang
    by Amanda Rayta Putri (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on April 16, 2024 at 12:54 am

    Tangerang, kota metropolitan yang berkembang pesat, menawarkan berbagai pilihan tempat dinner romantis untuk pasangan. Dari suasana klasik dan elegan hingga modern dan trendi, Tangerang memiliki tempat yang cocok untuk menciptakan momen spesial bersama orang tersayang. Meliputi semua wilayah Tangerang, yakni Tangerang Kota, Tangerang Selatan dan Kabupaten Tangerang Bagi kamu atau pasangan yang tinggal kawasan Tangerang Artikel 7 Rekomendasi Tempat Dinner Romantis di Tangerang pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.

Keberadaan tol Cipali sebagai salah satu jalur tol baru di Indonesia mempermudah masyarakat dalam melakukan perjalanan jarak jauh. Pasalnya, tol Cipali ini memperpendek jarak tempuh dari Cikopo menuju Palimanan sebanyak 40 km dan memangkas waktu tempuh selama 1,5 sampai 2 jam daripada melewati jalur yang telah ada sebelumnya.

Jalur Cepat Cipali ini memiliki 7 pintu tol, diantaranya yaitu pintu tol Cikopo, pintu tol Kalijati, pintu tol Subang, pintu tol Cikedung, pintu tol Kertajati, pintu tol Sumberjaya, dan pintu tol Palinan. Total tempat peristirahatan atau rest area yang tersedia yaitu sebanyak 8 tempat yang bisa Anda singgahi untuk beristirahat sejenak dalam perjalanan.

Daftar Tarif Tol Cipali Terupdate 2022

Tol Cipali mengalami kenaikan tarif per tanggal 30 Maret 2022. Tarif tol Cipali naik ini sebagai salah satu upaya pengelola jalan tol, Astra Tol Cipali, dalam meningkatkan pelayanan pengguna ruas jalan tol tersebut. 

Selain itu, kenaikan tarif tol Cipali ini juga menyesuaikan peraturan Undang Undang Nomor 38 Tahun 2004 dan PP Nomor 15 Tahun 2005 mengenai evaluasi tarif tol dalam jangka waktu 2 tahun sekali.

Tujuan PerjalananTarif Tol Cipali untuk Golongan IAsal Perjalanan
Cikedung Rp. 68.000Cikopo
Kalijati Rp. 27.500
Kertajati Rp. 87.500
Palimanan Rp. 119.000
Subang Rp. 39.000
Sumber Jaya Rp. 104.000
CikopoRp. 68.000Cikedung
KalijatiRp. 40.500
KertajatiRp. 19.500
PalimananRp. 50.500
SubangRp. 29.000
Sumber JayaRp. 35.500
CikedungRp. 40.500Kalijati
KertajatiRp. 60.000
PalimananRp. 45.500
SubangRp. 11.500
Sumber JayaRp. 76.500
CikopoRp. 79.000Kertajati dan Kertajati Utama
CikedungRp. 19.500
KalijatiRp. 60.000
PalimananRp. 31.500
SubangRp. 48.500
Sumber JayaRp. 16.500
CikopoRp. 107.500Palimanan
CikedungRp. 50.500
KalijatiRp. 91.500
KertajatiRp. 31.500
SubangRp. 80.000
Sumber JayaRp. 15.000
CikopoRp. 33.500Subang
CikedungRp. 29.000
KalijatiRp. 11.500
KertajatiRp. 48.500
PalimananRp. 80.000
Sumber JayaRp. 65.000
CikopoRp. 93.500Sumber Jaya
CikedungRp. 35.500
KalijatiRp. 76.500
KertajatiRp. 16.500
PalimananRp. 15.000
SubangRp. 65.000

Rest Area yang Ada di Tol Cipali

Melakukan perjalanan melewati tol Cipali pastinya akan membuat pengemudi merasa kelelahan. Hal ini disebabkan tol Cipali memiliki ruas jalan yang cukup panjang. Oleh karena itu, pengemudi perlu beristirahat sejenak apabila merasa kelelahan agar perjalanan tetap aman dan nyaman. Berikut daftar rest area di tol Cipali yang telah Tiket Resmi rangkum di bawah ini.

Rest Area Tol Cipali Tipe A

Tipe rest area ini memiliki lahan yang luas dengan fasilitas yang cukup lengkap. Anda dapat menikmati fasilitas umum diantaranya yaitu toilet, ATM, SPBU, bengkel, minimarket, klinik kesehatan, musola, restoran, ruang terbuka hijau, dan masih banyak lagi.

  • Ruas tol arah Jakarta: KM 101 dan KM 164
  • Ruas tol arah Cirebon: KM 102 dan KM 166

Rest Area Tol Cipali Tipe B

Rest area tipe B pada tol Cipali memiliki lahan yang lebih kecil dibandingkan dengan tipe A. pada rest area tipe ini, fasilitas umum yang tersedia juga lebih sedikit, salah satunya yaitu tidak tersedia SPBU. Fasilitas yang tersedia adalah toilet, ATM, warung kecil, minimarket, restoran, musola, restoran, serta ruang terbuka hijau.

  • Ruas tol arah Jakarta: KM 86 B dan KM 130 B
  • Ruas tol arah Cirebon: KM 86 A dan KM 130 A

Seperti itulah ulasan mengenai tarif tol Cipali yang dapat Tiket Resmi bagikan kepada Anda. Seperti yang telah diketahui, tarif tol Cipali naik karena pengelola berupaya untuk meningkatkan pelayanan yang akan diberikan kepada pengguna ruas jalan tol. Semoga melalui artikel ini, Anda dapat mempersiapkan rencana perjalanan jarak jauh Anda dengan tepat.

Tidak ada komentar

Komentar untuk: Harga Tol Cipali Naik? Cek Tarif Tol Cipali Terupdate 2022

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

    Bepergian jauh menggunakan transportasi umum adalah bukanlah hal yang asing bagi masyarakat Indonesia. Sebagian besar masyarakat Indonesia lebih memilih naik kendaraan umum karena harganya terjangkau dan salah satu upaya mengurangi polusi udara. Salah satu bus yang memberikan kenyamanan yang luar biasa adalah bus Harapan Indah.  Profil PO Bus Harapan Indah Perusahaan otobus yang terkemuka di […]

    Trending

    Perusahaan Otobus (PO) tersebar di seluruh Indonesia. Seperti halnya, di ujung timur Indonesia terdapat armada bus lintas aceh yang menjadi kebanggaan masyarakat Aceh untuk bepergian. Ternyata, masyarakat di sana telah menggunakan armada ini sudah cukup lama. Hal ini membuat banyak PO semakin ingin berinovasi dan memberikan pelayanan yang terbaik untuk para penumpang setia. Yuk, simak […]
    Bepergian antar pulau sekarang tidak perlu khawatir. Dengan mengetahui daftar bus lintas Sumatera Jawa, kalian bisa bebas pulang-pergi Sumatera Jawa untuk berbagai keperluan. Dewasa ini, semakin bertambahnya zaman teknologi semakin maju inovasi khususnya dalam sektor transportasi.   Meskipun tidak secepat pesawat terbang, namun melakukan perjalanan darat menggunakan bus bukanlah hal buruk. Justru kalian akan menikmati setiap […]
    Seiring dengan berkembangnya zaman, orang-orang lebih memilih bepergian lintas provinsi menggunakan kereta api atau jalur udara yaitu pesawat terbang. Tapi tahukah kalian, jika transportasi umum darat yakni bus telah mengeluarkan inovasi yang berorientasi pada kenyamanan penumpang. Beberapa tahun terakhir ini muncullah sleeper bus Jakarta-Yogyakarta yang siap menemani perjalanan wisata kalian.  Wah, ternyata kemajuan teknologi berdampak […]