Kereta Api Kertajaya merupakan rangkaian kelas Ekonomi Premium yang dioperasikan oleh PT KAI Daerah Operasi VIII Surabaya. Rute yang dilalui adalah Surabaya Pasarturi – Pasar Senen dan sebaliknya. Kereta Api Kertajaya menyandang Kereta Terpanjang di Indonesia dengan 17 gerbong.
UPDATE NEW NORMAL
Kereta Api Kertajaya hanya tersedia pada tanggal :
3, 4, 5, 10, 11, 12, 17, 18, 19, 24, 25, 26, 30, 31 Juli 2020
1 & 2 Agustus 2020
Jadwal Kereta Api Kertajaya
Daftar Isi
Artikel Terkait
- Ini 10 Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Minang yang Populerby Risca cmlabs (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on Oktober 30, 2024 at 8:31 am
Oleh-oleh khas Minang menjadi hal yang wajib Anda beli untuk dibawa pulang ketika berkunjung ke Padang, Sumatra Barat. Padang memang terkenal dengan makanan khas Minangkabau yang lezat dan kaya cita rasa. Namun, Anda juga dapat menemukan beraneka ragam oleh-oleh lainnya di sana. Apa saja oleh-oleh khas Minang? Yuk, simak informasi berikut ini sampai akhir. Rekomendasi Artikel Ini 10 Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Minang yang Populer pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.
- 8 Oleh-Oleh Khas Sorong yang Terkenal, Wajib Coba!by Risca cmlabs (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on Oktober 30, 2024 at 7:41 am
Kota Sorong terkenal akan destinasi wisata alamnya yang menakjubkan hingga oleh-oleh khas Sorong yang bermacam-macam. Selain pernak-pernik, batik cenderawasih, dan noken yang berbau etnis, kamu juga bisa mengeksplorasi kuliner khas Sorong. Setelah puas berlibur di sana, berburu oleh-oleh khas Papua, khususnya Sorong adalah salah satu hal yang tidak boleh dilewatkan. Nah, bagi kamu yang masih Artikel 8 Oleh-Oleh Khas Sorong yang Terkenal, Wajib Coba! pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.
- 10 Oleh-Oleh Khas Serang yang Wajib Dibawa Pulangby Risca cmlabs (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on September 20, 2024 at 1:12 am
Selain terkenal dengan ragam budayanya, Kota Serang juga terkenal akan ragam kuliner khasnya yang menggugah selera. Ketika berkunjung, Anda wajib membawa pulang oleh-oleh khas Serang untuk dibagikan kepada keluarga di rumah. Kira-kira, oleh-oleh khas Serang apa saja yang patut Anda coba? Yuk, baca artikel ini hingga akhir untuk tahu jawabannya! 10 Oleh-Oleh Khas Serang yang Artikel 10 Oleh-Oleh Khas Serang yang Wajib Dibawa Pulang pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.
- 10 Oleh-Oleh Khas Padang yang Paling Favorit & Banyak Dicariby Risca cmlabs (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on September 19, 2024 at 12:58 am
Padang, ibukota Sumatera Barat, tak hanya terkenal dengan keindahan alam dan budayanya, tetapi juga kulinernya yang menggoda selera. Bagi para pecinta kuliner, mencicipi masakan Padang yang kaya rempah dan penuh cita rasa bisa menjadi pengalaman tak terlupakan. Namun, perjalanan kuliner tak lengkap rasanya tanpa membawa pulang oleh-oleh khas Padang. Beragam pilihan oleh-oleh tersedia, mulai dari Artikel 10 Oleh-Oleh Khas Padang yang Paling Favorit & Banyak Dicari pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.
Agar anda tidak terlewat dalam jadwal kereta, perencanaan pembelian tiket dan kedatangan kereta api, berikut kami sajikan jadwal Kereta Api Kertajaya:
Surabaya – Jakarta
Stasiun | Waktu Kedatangan | Waktu Keberangkatan |
---|---|---|
Surabaya Pasarturi | – | 21.05 |
Lamongan | 21.40 | 21.43 |
Babat | 22.07 | 22.10 |
Bojonegoro | 22.41 | 22.44 |
Cepu | 23.16 | 23.24 |
Randublatung | 23.46 | 23.49 |
Ngrombo | 00.36 | 00.40 |
Semarang Poncol | 01.34 | 01.49 |
Weleri | 02.19 | 02.22 |
Pekalongan | 03.02 | 03.07 |
Tegal | 03.54 | 04.04 |
Brebes | 04.16 | 04.18 |
Cirebon Prujakan | 05.08 | 05.20 |
Jatibarang | 05.57 | 05.59 |
Haurgeulis | 06.33 | 06.35 |
Bekasi | 08.05 | 08.07 |
Pasarsenen Jakarta | 08.36 | – |
Jakarta – Surabaya
Stasiun | Waktu Kedatangan | Waktu Keberangkatan |
---|---|---|
Pasarsenen Jakarta | – | 14.15 |
Haurgeulis | 16.08 | 16.11 |
Jatibarang | 16.47 | 16.50 |
Cirebon Prujakan | 17.24 | 17.33 |
Brebes | 18.19 | 18.21 |
Tegal | 18.34 | 18.41 |
Pekalongan | 19.27 | 19.32 |
Weleri | 20.12 | 20.16 |
Semarang Poncol | 20.47 | 21.01 |
Ngrombo | 21.55 | 21.58 |
Randublatung | 22.44 | 22.47 |
Cepu | 23.07 | 23.14 |
Bojonegoro | 23.44 | 23.47 |
Babat | 00.17 | 00.20 |
Lamongan | 00.43 | 00.46 |
Surabaya Pasarturi | 01.24 | – |
Setelah diterapkannya era new normal oleh pemerintah, calon penumpang wajib mematuhi peraturan yang berlaku.
- Pastikan anda menggunakan masker
- Cuci tangan sebelum dan setelah naik kereta
- Membawa handsanitizer pribadi
- Menaati peraturan yang ada.
Beberapa Persyaratan Surat atau Dokumen yang perlu anda siapkan diantaranya :
- Surat pernyataan sehat dari puskesmas / dokter
- Rapid Test
- KTP
- SIKM (Surat Izin Keluar Masuk) Jakarta**
**syarat ini khusus untuk perjalan menuju / dari Jakarta. Cek juga cara membuat SIKM.
Fasilitas Kereta Api
Kereta Api Kertajaya Ekonomi menyiapkan fasilitas untuk memberikan kenyamanan bagi penumpang. Gunakan fasilitas dengan bijak dan patuhi peraturan di dalam kereta. Berikut daftar fasilitas yang akan anda dapatkan :
AC
Toilet
Stop Kontak
Kaca Panorama
Tirai Jendela
Selimut
Sandaran Kaki
Cara membeli tiket
Untuk menikmati perjalanan dengan Kereta Api Kertajaya, anda bisa membeli tiket pada Aplikasi Akses / website KAI official, atau telah tersedia pula Online Ticket Agent yang telah menjadi situs pembelian tiket online mitra. Mengenai cara pembayaran dan pembatalan, telah kami bahas pada artikel berikut ini :
Informasi Menarik
Jika diartikan berdasarkan nama, Kertajaya merupakan nama raja terakhir dari Kerajaan Kediri pada tahun 1194-1222, yaitu Sri Maharaja Kertajaya.
Sebelum Kereta Api Kertajaya diluncurkan, rute perjalanan Surabaya – Jakarta dilayani oleh Kereta Api Gayabaru Malam Utara sejak 25 Desember 1971 hingga tahun 2002. Nama Gayabaru sendiri merupakan singkatan dari Gambir – Surabaya. Namun setelah muncul kebijakan rasionalisasi yang dikeluarkan oleh PT KAI pada tahun 2002, Kereta Api Gayabaru Malam Utara diberhentikan beroperasi bersama keenam kereta lainnya.
Kemudian pada tahun 2002 pula Kereta Api Kertajaya mulai beroperasi dengan trayek Surabaya Pasarturi – Pasar Senen. Sempat mengalami kecelakaan dengan KA Sembrani pada tahun 2006, Kereta Api Kertajaya terus memperbaiki pelayanannya hingga kini. Rangkaian Kertajaya diperpanjang hingga 14 gerbong penumpang pada 6 Desember 2015 karena tingginya keterisian penumpang yang bisa sampai 90% setiap harinya. Pada kala itu rangkaian panjang hanya diberlakukan sebagai sepur tambahan yang beroperasi seminggu sekali atau pada libur panjang akhir tahun dan natal hingga kemudian pertanggal 1 April 2016 rangkaian panjang digunakan setiap hari dan Kereta Kertajaya Tambahan dihilangkan.
- Lokomotif CC206
- 5 kereta ekonomi premium (K3 2019 SBI)
- 1 kereta makan pembangkit (MP2 SBI)
- 9 kereta ekonomi premium (K3 2019 SBI)
- 1 kereta pembangkit (P 2019 SBI)
Tidak ada komentar