1. Bus

Bus Murni Jaya: Rute, Fasilitas, dan Harga Tiket Terkini 2022

Transportasi bus menjadi salah satu angkutan umum jalur darat yang digemari oleh masyarakat di masa kini. Selain karena menawarkan berbagai macam pilihan rute yang dapat disesuaikan dengan tujuan Anda, bus juga memberikan fasilitas yang mumpuni sehingga perjalanan Anda terasa aman dan nyaman. Salah satu bus angkutan umum yang ada di Indonesia adalah Bus Murni Jaya.

Bus Murni Jaya merupakan bus yang melayani perjalanan antar kota antar provinsi (AKAP) dengan tarif yang relatif murah dan terjangkau. Anda perlu mengetahui informasi mengenai bus ini apabila ingin menggunakannya sebagai teman perjalanan Anda. Oleh karena itu, Tiket Resmi akan memberikan informasi seputar Bus Murni Jaya melalui pembahasan di bawah ini.

Profil Bus Murni Jaya

PO Murni Jaya merupakan perusahaan otobus yang merupakan anak perusahaan dari Hiba Group bersama dengan PO Laju Prima. Perusahaan otobus satu ini melayani trayek antar kota antar provinsi atau AKAP dengan rute perjalanan dari Jabodetabek menuju Yogyakarta atau Jawa Tengah dan sebaliknya.

Armada bus Murni Jaya diketahui menggunakan mesin Hino AK8 serta Hino RK8. Untuk body armadanya, Murni Jaya menggunakan tipe discovery dengan warna livery krem.

Artikel Terkait

  • 6 Daftar Tempat Sarapan di Malang
    by Amanda Rayta Putri (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on Juni 24, 2024 at 12:30 am

    Malang juga termasuk surga kuliner di wilayah Jawa Timur. Salah satunya, dengan tersedianya tempat sarapan. Saat ini, sudah banyak tempat makan yang sudah beroperasi dari pagi hari, sehingga tidak sulit untuk mencari sarapan. Bahkan, kalian bakal menemukan berbagai pilihan tempat sarapan yang menawarkan berbagai macam menu dengan cita rasa yang menggugah selera. Apa saja tempat Artikel 6 Daftar Tempat Sarapan di Malang pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.

  • 8 Tempat Sarapan di Jakarta, Ada yang Lagi Kekinian!
    by Amanda Rayta Putri (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on Juni 17, 2024 at 1:00 am

    Mencari sarapan di Jakarta, terbilang sangat mudah, karena disetiap sudut pasti terdapat tempat atau restoran yang buka pada pagi hari. Baik itu warteg, kafe hingga restoran. Bahkan, semua jenis makanan tersedia untuk sarapan. Buat warga Jakarta yang barangkali tidak sempat atau bosan dengan menu sarapan di rumah, nah kalian bisa coba sarapan di 8 tempat Artikel 8 Tempat Sarapan di Jakarta, Ada yang Lagi Kekinian! pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.

  • 5 Tempat Dinner Romantis di Pekanbaru
    by Amanda Rayta Putri (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on Juni 10, 2024 at 12:15 am

    Bagi para pasangan yang ingin menikmati makan romantis bareng pasangan, di Pekanbaru pun menyediakan beragam pilihan tempat dinner yang sempurna untuk merayakan kencan romantis kalian. Dengan, artikel ini kalian akan mengetahui beberapa tempat dinner romantis di Pekanbaru. Berikut, 5 tempat dinner romantis di Pekanbaru! 1 . La Fusion La Fusion Pekanbaru adalah restoran yang menyajikan Artikel 5 Tempat Dinner Romantis di Pekanbaru pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.

  • 6 Daftar Tempat Sarapan di Surabaya
    by Amanda Rayta Putri (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on Juni 3, 2024 at 6:20 am

    Setiap daerah, tentu memiliki tempat sarapannya masing-masing. Seperti, pada artikel ini, akan membahas mengenai tempat sarapan di Surabaya. Bagi kamu warga Surabaya atau luar yang penasaran. Berikut, 6 daftar tempat sarapan di Surabaya! 1 . Pecel Bu Kus Pecel Bu Kus adalah  menyajikan hidangan t pecel madiun. Pecel madiun adalah salad dari sayuran kukus dengan Artikel 6 Daftar Tempat Sarapan di Surabaya pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.

Kelas dan Fasilitas yang Tersedia

Bus Murni Jaya menawarkan 3 pilihan kelas armada dengan fasilitas yang berbeda. Adapun ketiga kelas armada yang ditawarkan yaitu kelas Ekonomi AC, kelas AC, dan kelas AC Toilet. Penjelasan mengenai fasilitas dari masing- masing kelas tersebut adalah sebagai berikut.

1. Kelas Ekonomi AC

Kelas Ekonomi AC merupakan kelas terendah yang ditawarkan oleh PO Murni Jaya. Kelas ini memberikan kapasitas kursi yang lebih banyak dibandingkan dengan kelas lainnya. Fasilitas yang diberikan pada kelas Ekonomi AC ini diantaranya yaitu:

  • Susunan kursi dengan konfigurasi 3- 2
  • Air Conditioner (AC)
  • Kursi yang dapat direbahkan (reclining seat)
  • Alunan musik
  • Air mineral

2. Kelas AC

Tipe kelas AC adalah kelas menengah yang ditawarkan oleh PO Murni Jaya. Fasilitas pelengkap yang diberikan oleh kelas AC ini yaitu:

  • Air Conditioner (AC)
  • Susunan kursi dengan konfigurasi 2- 2
  • Kursi yang dapat direbahkan (reclining seat)
  • Alunan musik
  • Air mineral
  • TV LED pada bagian depan dan tengah kabin
  • Bantal dan selimut

3. Kelas AC Toilet 

Tipe kelas terakhir yang tersedia pada PO Murni Jaya adalah kelas AC Toilet. Kelas ini menawarkan layanan fasilitas pelengkap diantaranya:

  • Air Conditioner (AC)
  • Susunan kursi dengan konfigurasi 2- 2
  • Kursi yang dapat direbahkan (reclining seat)
  • Toilet
  • Bantal dan selimut
  • TV LED di bagian depan dan tengah kabin 
  • Alunan musik
  • Air mineral

Rute dan Harga Tiket Bus Murni Jaya

Jika Anda tertarik untuk menggunakan layanan PO Murni Jaya, Anda perlu mengetahui rute serta harga tiket Bus Murni Jaya sebelum melakukan pemesanan. Oleh karena itu, Tiket Resmi akan memberikan informasi tersebut melalui tabel di bawah ini.

RuteTarif (Rp.)
Jabodetabek / Merak – Tol Cipali – Tegal – Pemalang – Belik – Bobotsari – Purbalingga – Bukateja – Banjarnegara – Wonosobo130.000 (seat 38)
Jabodetabek / Merak – Tol Cipali – Ketanggungan – Songgom – Prupuk – Tonjong – Bumiayu – Ajibarang – Purwokerto – Notog – Purwokerto130.000 (seat 38)
Jabodetabek / Merak – Tol Cipali – Bumiayu – Ajibarang – Wangon – Jeruklegi – Gumilir – Cilacap – Adipala – Kroya, Nusawungu, Jetis130.000 (seat 38)
Jabodetabek / Merak – Tol Cipali – Sampang – Buntu – Sumpiuh – Gombong – Kebumen – Purworejo – Yogyakarta (Salaman, Wates, Giwangan, Palbangan, Imogiri, Parangtritis)150.000 (seat 38)
Jabodetabek / Merak – Tol Transjawa – Weleri – Sukorejo – Parakan – Temanggung – Secang – Magelang – Muntilan – Jombor – Giwangan – Temanggung200.000 (seat 32 leg rest)
Jabodetabek / Merak – Tol Transjawa – Kartosuro – Klaten – Prambanan – Piyungan – Wonosari200.000 (seat 32 leg rest)
Jabodetabek / Merak – Tol Transjawa – Kartusuro – Delanggu – Karangwuni – Cawas – Posis – Tawanglama – Watukelir – Manyaran – Cengkal – Pracimantoro – Giribelah200.000 (seat 32 leg rest)
Jabodetabek / Merak – Tol Transjawa – Kartosuro – Delanggu – Klaten – Prambanan – Giwangan – Gamping – Jombor – Yogyakarta (Fajar Senja)200.000 (seat 32 leg rest)
Bubulak – Pomad – Cibinong – Terminal Jatijajar – Kp. Rambutan – Pasar Rebo – Jati Asih – Lippo Cikarang – Term. Klari – Tol Transjawa – Kartusuro – Delanggu – Klaten – Prambanan – Giwangan – JomborDouble Decker 200.000 (deck atas, seat 44 footrest) 250.000 (deck bawah, seat 8 legrest)

Harga yang tertera di atas merupakan harga normal yang berlaku mulai awal tahun 2022. Perlu diingat, harga tersebut dapat berubah sewaktu-waktu terutama di musim lebaran dan musim padat penumpang lainnya.

Agen Bus Murni Jaya Terdekat

Untuk melakukan reservasi atau pemesanan tiket, Anda dapat menghubungi langsung agen bus yang terdekat dengan lokasi Anda. Adapun informasi agen bus Murni Jaya terdekat adalah sebagai berikut.

AgenAlamat Lengkap
BanyumasJl. Raya Notog, pertigaan, Notog Kidul, Kec. Patikraja, Kabupaten BanyumasTelepon: 0822 4122 7016
BekasiJl. Wibawa Mukti II No. 39, RT 003/RW 005, JatiasihTelepon: 0852 1819 9770
BogorJl. Raya Cifor, Kec. Bogor Barat, Kota BogorTelepon: 0853 1228 6632
CilacapJalur Gumilir – Purwokerto No. 25, Kec. KesugihanTelepon: 0857 2829 4173
DepokJl. Margonda Raya No.24, Depok, Kec. Pancoran MasTelepon: 0812 9047 6132
Jakarta UtaraJl. Pluit Dalam, RT 16/RW 8, Kec. PenjaringanTelepon : 0812 1999 2055
Jakarta TimurJl. TB Simatupang No.30, RT 5/RW 5, Kec. CiracasTelepon: 0812 1340 7261
Jakarta SelatanPondok Pinang, Kec. Kebayoran LamaTelepon: 0812 8342 9501
KartosuroJl. Solo-Semarang KM 1, Dusun I, Kec. KartosuroTelepon: 0822 2026 8313
KendalJalan Jenderal Ahmad Yani, Pageruyung, Kabupaten KendalTelepon: 0856 4022 0575
MagelangSidowangi, Kajoran, Magelang, Jawa Tengah 56163Telepon: 0812-2823-8977
SlemanKomp. Terminal JomborTelepon: 0851 0082 8827
TangerangJalan Gatot Subroto KM. 07, Jatake, Kec. JatiuwungTelepon: 0853 1220 6999
TemanggungJl. Raya Kedu No. 7, Sudagaran, Kec. Kedu, Kabupaten TemanggungTelepon: 0812 1947 4794
WonosoboTerminal Induk WonosoboTelepon: 0852 9040 7968
YogyakartaTerminal Giwangan Telepon: 0822 2667 7711

Demikian informasi mengenai Bus Murni Jaya yang dapat Tiket Resmi bagikan. Semoga melalui artikel ini, Anda dapat menentukan bus angkutan umum yang dirasa cocok untuk dijadikan sebagai teman perjalanan Anda. Jangan lupa ikuti terus laman web Tiket Resmi untuk mendapatkan informasi menarik yang berkaitan dengan transportasi lainnya, ya!

Tidak ada komentar

Komentar untuk: Bus Murni Jaya: Rute, Fasilitas, dan Harga Tiket Terkini 2022

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

    Trending

    Bus Trans Jateng merupakan armada bus yang kerap untuk melayani perjalanan antar beberapa kota di wilayah Jawa Tengah. Transportasi bus ini dibawah naungan langsung oleh Dinas Perhubungan Jawa Tengah, yang berpusat di Kota Semarang. Artikel ini akan membahas mengenai jadwal bus Trans Jateng, yang pastinya sudah terupdate, sehingga memudahkan kalian untuk mengetahuinya. Jadwal Bus Trans […]
    Trans Batam merupakan transportasi bus yang fokusnya untuk melayani perjalanan di Kota Batam. Armada ini resmi diluncurkan pada tahun 2016. Hingga saat ini, terus melakukan pembaharuan, antara lain dengan memperbanyak armada serta memperluas jalur. Nah, bagi para warga setempat atau wisatawan yang sedang mengunjungi Batam, dan ingin menggunakan bus ini. Baiknya, ketahui jadwal bus Trans […]