Pemesanan tiket pesawat saat ini sudah sangat mudah dilakukan kapanpun dan dimanapun, begitu pula dengan pemesanan tiket Lion Air. Anda dapat membelinya secara online dengan mudah dan cepat. Melalui artikel kali ini, Tiket Resmi akan membahas tentang cara pesan tiket Lion Air dengan mudah dan tanpa ribet. Simak informasi selengkapnya di bawah ini!
Cara Pesan Tiket Lion Air
Daftar Isi
Lion Air sendiri adalah sebuah maskapai yang cukup terkenal di Indonesia. Pembelian tiket untuk maskapai yang sudah beroperasi sejak tahun 2000-an ini dapat Anda lakukan di beberapa portal pembelian di bawah ini:
Aplikasi Resmi Lion Air
Anda dapat melakukan pemesanan tiket Lion Air melalui laman resmi Lion Air atau aplikasi resmi Lion Air. Berikut adalah cara pemesananya:
1. Pilih tipe penerbangan untuk “Pulang Pergi” atau “Sekali Jalan”.
Artikel Terkait
- Ini 10 Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Minang yang Populerby Risca cmlabs (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on Oktober 30, 2024 at 8:31 am
Oleh-oleh khas Minang menjadi hal yang wajib Anda beli untuk dibawa pulang ketika berkunjung ke Padang, Sumatra Barat. Padang memang terkenal dengan makanan khas Minangkabau yang lezat dan kaya cita rasa. Namun, Anda juga dapat menemukan beraneka ragam oleh-oleh lainnya di sana. Apa saja oleh-oleh khas Minang? Yuk, simak informasi berikut ini sampai akhir. Rekomendasi Artikel Ini 10 Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Minang yang Populer pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.
- 8 Oleh-Oleh Khas Sorong yang Terkenal, Wajib Coba!by Risca cmlabs (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on Oktober 30, 2024 at 7:41 am
Kota Sorong terkenal akan destinasi wisata alamnya yang menakjubkan hingga oleh-oleh khas Sorong yang bermacam-macam. Selain pernak-pernik, batik cenderawasih, dan noken yang berbau etnis, kamu juga bisa mengeksplorasi kuliner khas Sorong. Setelah puas berlibur di sana, berburu oleh-oleh khas Papua, khususnya Sorong adalah salah satu hal yang tidak boleh dilewatkan. Nah, bagi kamu yang masih Artikel 8 Oleh-Oleh Khas Sorong yang Terkenal, Wajib Coba! pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.
- 10 Oleh-Oleh Khas Serang yang Wajib Dibawa Pulangby Risca cmlabs (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on September 20, 2024 at 1:12 am
Selain terkenal dengan ragam budayanya, Kota Serang juga terkenal akan ragam kuliner khasnya yang menggugah selera. Ketika berkunjung, Anda wajib membawa pulang oleh-oleh khas Serang untuk dibagikan kepada keluarga di rumah. Kira-kira, oleh-oleh khas Serang apa saja yang patut Anda coba? Yuk, baca artikel ini hingga akhir untuk tahu jawabannya! 10 Oleh-Oleh Khas Serang yang Artikel 10 Oleh-Oleh Khas Serang yang Wajib Dibawa Pulang pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.
- 10 Oleh-Oleh Khas Padang yang Paling Favorit & Banyak Dicariby Risca cmlabs (Kuliner Kota – Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia) on September 19, 2024 at 12:58 am
Padang, ibukota Sumatera Barat, tak hanya terkenal dengan keindahan alam dan budayanya, tetapi juga kulinernya yang menggoda selera. Bagi para pecinta kuliner, mencicipi masakan Padang yang kaya rempah dan penuh cita rasa bisa menjadi pengalaman tak terlupakan. Namun, perjalanan kuliner tak lengkap rasanya tanpa membawa pulang oleh-oleh khas Padang. Beragam pilihan oleh-oleh tersedia, mulai dari Artikel 10 Oleh-Oleh Khas Padang yang Paling Favorit & Banyak Dicari pertama kali tampil pada Kuliner Kota - Referensi Lengkap Kuliner Khas di Indonesia.
2. Masukan kota Keberangkatan serta kota Tujuan.
3. Pilih Tanggal penerbangan yang Anda inginkan.
4. Masukan jumlah Penumpang dan Tipe Penumpang lalu klik opsi “Cari”
5. Cari dan pilih penerbangan sesuai kebutuhan Anda
6. Setelah memilih penerbangan, rincian penerbangan dan harga tiket akan ditampilkan dalam Informasi Penerbangan.
7. Setelah itu, Anda akan diarahkan ke rincian pembayaran.
8. Pilih pembayaran yang Anda ingin gunakan dan isi syarat ketentuan yang berlaku.
9. Klik opsi “Lanjutkan” untuk masuk ke halaman konfirmasi pembayaran.
10. Setelah melakukan pembayaran, tiket digital akan dikirimkan ke alamat email yang sudah Anda daftarkan.
Pegipegi
Untuk pemesanan melalui aplikasi, berikut adalah cara pemesanan tiket Lion Air:
1.Cari tiket di halaman depan Tiket Pesawat Pegipegi, masukkan penerbangan yang Anda inginkan.
2. Pilih penerbangan yang Anda dan tekan opsi “Pesan Tiket” untuk memesan tiket penerbangan.
3. Anda harus mengisi data pemesanan untuk pembelian tiket
4. Pilih metode pembayaran
5. Jika pembayaran sukses, Anda akan menerima tiket digital yang akan dikirimkan melalui email Anda
Traveloka
Aplikasi Traveloka juga bekerja sama dengan Lion Air untuk pemesanan tiket penerbangan. Berikut adalah cara pesan tiket Lion Air melalui aplikasi Traveloka:
1. Masuk ke aplikasi Traveloka atau situs Traveloka
2. Masukkan informasi tentang penerbangan yang Anda inginkan
3. Pilih penerbangan Lion Air
4. Masukkan data diri Anda dan penumpang
5. Melakukan pembayaran sesuai dengan cara pembayaran yang Anda pilih
6. Setelah Anda melakukan pembayaran, Anda akan mendapatkan e-ticket di alamat email yang sudah Anda daftarkan.
Anda dapat melakukan pembayaran melalui transfer, kartu kredit atau membayar melalui Indomaret. E-ticket yang diberikan ke e-mail Anda adalah bukti sah untuk pemesanan penerbangan Lion Air. Anda dapat menunjukkan e-ticket ketika check-in di Bandara atau self check in untuk mendapatkan boarding pass.
Tiket
Selain Traveloka dan Pegipegi, Anda juga dapat melakukan pemesanan tiket Lion Air melalui Tiket. Selain memesan tiket penerbangan, Anda juga dapat melihat jadwal penerbangan, harga tiket, info rute penerbangan domestik dan internasional, cara refund tiket, sampai promo terbaik dari aplikasi ini. Sebelum melakukan pembelian, Anda perlu untuk mendaftar terlebih dahulu.
Kisaran Harga Tiket Lion Air
Lion Air adalah maskapai penerbangan Indonesia yang melayani perjalanan dengan berbagai rute. Berikut adalah harga tiket penerbangan Lion Air dan rute-rutenya:
Rute | Harga Tiket |
Jakarta–Bali | Rp 1.489.000 |
Jakarta–Medan | Rp 1.520.700 |
Jakarta–Surabaya | Rp 1.190.300 |
Jakarta–Yogyakarta | Rp 2.497.400 |
Jakarta–Singapura | Rp 4.747.005 |
Bali–Surabaya | Rp 769.200 |
Bali–Bandung | Rp 1.563.200 |
Bali–Yogyakarta | Rp 1.333.900 |
Bali–Makassar | Rp 1.342.337 |
Surabaya–Balikpapan | Rp 1.392.379 |
Surabaya–Banjarmasin | Rp 1.032.800 |
Surabaya–Lombok | Rp 730.300 |
Medan–Bali | Rp 3.032.625 |
Medan–Bandung | Rp 1.470.300 |
Bandung–Surabaya | Rp 2.309.500 |
Bandung–Bali | Rp 1.523.200 |
Bandung–Yogyakarta | Rp 1.327.800 |
Harga tiket dan rute di atas dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan dari Lion Air.
Jika Anda ingin melakukan perubahan jadwal penerbangan, Anda dapat masuk ke laman httpss://www.lionair/kelola-pemesanan/ubah-jadwal . Anda perlu memasukkan nomor booking, nama depan, nama belakang, nomor penerbangan, dan tanggal keberangkatannya, begitu pula jika Anda ingin membatalkan penerbangan dan mengajukan pengembalian tiket.
Cek Tiket Lion Air
Anda juga dapat memeriksa atau melihat status pemesanan tiket penerbangan. Anda dapat melihat status pemesanan tiket melalui situs web check-in Lion Air dengan memasukkan kode booking, nama depan dan belakang, atau tanggal penerbangan, jika Anda memesan langsung melalui aplikasi atau laman resmi Lion Air.
Jika Anda membeli melalui agen pemesanan lain atau menggunakan platform lain, Anda dapat melakukan check-in secara online untuk menghindari antrian di loket bandara. Anda perlu memasukkan nama, depan, nama belakang, atau tanggal penerbangan.
Untuk check-in ke pesawat, Anda perlu membawa dokumen tiket, ktp/paspor, dan visa yang berlaku untuk proses identifikasi saat di loket bandara. Check-in enerbangan domestik dibuka 2 jam sebelum keberangkatan pesawat dan ditutup 30 menit sebelumnya. Check-in penerbangan internasional dibuka juga 2 jam sebelum keberangkatan dan ditutup 45 menit sebelum keberangkatan.
Demikian penjelasan Tiket Resmi mengenai cara memesan tiket Lion Air dengan cepat dan mudah. Selain melalui aplikasi di atas, Anda juga dapat membelinya di agen-agen perjalanan terdekat. Semoga penjelasan kali ini bermanfaat!
Tidak ada komentar