1. Travel

10 Rekomendasi Sewa Hiace di Bali & Kelebihan Menyewanya

Bali merupakan surga tempat wisata. Baik wisatawan dalam negeri maupun luar negeri memilih Bali untuk tempat berwisata. Oleh karena wisatawan hanya berkunjung ke Bali untuk liburan, maka tentu tidak familiar dengan jalan serta rute-rute di Bali. Pada kesempatan kali ini, Tiket Resmi akan membahas tentang sewa Hiace di Bali murah dan beberapa rekomendasi penyewaannya. Yuk, simak lebih lanjut lagi di sini!

Mengenal Mobil Hiace

Sebelum merekomendasikan beberapa perusahaan sewa Hiace di Bali, Tiket Resmi akan memperkenalkan terlebih dahulu tentang Mobil Toyota Hiace ini.

Hiace adalah salah satu mobil keluaran dari perusahaan Toyota Indonesia yang masuk kategori Minibus/Microbus atau juga dikenal sebagai Commercial Van. Toyota meluncurkan produk Toyota Hiace pertama kali pada bulan September 2012.

Setelah perilisan Hiace pada tahun 2012, banyak pelaku usaha pariwisata yang tertarik untuk membeli mobil satu ini, tidak terkecuali dengan pelaku usaha pariwisata di Bali. Hal ini terbukti dengan Hiace yang menjadi mobil commuter terbaik yang ada di Indonesia karena nyaman dan sangat cocok untuk transportasi liburan jarak jauh.

Artikel Terkait

Toyota Hiace sendiri memiliki kapasitas penumpang sebanyak 16 orang karena segi interior kabin Hiace yang luas. Mesin yang digunakan Hiace adalah mesin diesel turbo 2.500 cc transmisi manual dengan fitur pelengkap seperti New headlamp, Grille and bumper, dan Combi Lamp.

Target pasar dari Toyota Hiace sendiri adalah pelaku usaha dalam bidang rental minibus serta travel tour. Tidak heran, Toyota Hiace memiliki kapasitas yang besar dan mesin yang dapat menopang performa tersebut.

Kelebihan Sewa Mobil Hiace di Bali

Bagi Anda yang ingin berwisata dengan rombongan ke Bali, Mobil Hiace merupakan salah satu alternatif kendaraan yang dapat Anda gunakan. Berikut adalah beberapa kelebihannya ketika menyewa mobil Hiace :

Mobil yang Terawat

Karena perusahaan penyedia sewa mobil Hiace biasanya sudah terdaftar di pemerintah, maka status mobil tersebut sudah masuk ke dalam mobil wisata. Hal ini berarti mobil-mobil yang disewakan sudah memenuhi kelayakan untuk menemani perjalanan wisatawan. Terlebih lagi, perusahaan juga menjaga kebersihan mobil supaya tetap bersih dan membuat wisatawan nyaman dan senang ketika menggunakan jasa mereka.

Sopir Profesional

Oleh karena kebanyakan mobil Hiace tidak melepas kunci, maka ada sopir yang akan mengantarkan Anda ketika menyewa mobil Hiace. Sopir tentu sudah melakukan program medical check-up rutin sebagai salah satu program resmi dari perusahaan travel tour. Terlebih lagi, sopir dan staff sudah mengetahui seluk beluk Bali sehingga Anda tidak perlu khawatir jika tersesat.

Transportasi yang Nyaman & Aman

Hiace merupakan kendaraan dengan kapasitas penumpang yang lumayan besar. Dengan menyewa Hiace, Anda sudah dapat menghemat biaya transportasi dibandingkan jika Anda menyewa mobil dengan ukuran yang lebih kecil. Toyota Hiace sendiri merupakan mobil yang sangat nyaman. Terlebih lagi dengan AC mobil yang dapat menjangkau kursi paling belakang.

Hiace versi Filipina (Sumber : Wikipedia)

10 Rekomendasi Sewa Hiace di Bali

1. Bali Trip

Rekomendasi sewa Hiace di Bali yang pertama adalah Bali Trip. Perusahaan Bali Trip & Tour terletak di Jalan Tukad Musi no.17A, Panjer, Denpasar. Layanannya beraneka ragam, mulai dari penjemputan dari Terminal, Pelabuhan, Hotel, Villa, Rumah, Kantor bahkan sampai Bandara Ngurah Rai. Tarif sewa untuk mobil Hiace di Bali Trip mulai dari harga 800 ribu sampai 1,1 juta rupiah sesuai dengan durasi pemakaiannya. Anda dapat menghubungi nomor di bawah ini untuk informasi lebih lanjut :

  • Whatsapp: 0878 8800 5500
  • No. Telp: 0812 8800 5500

2. Bali Mesari

Selanjutnya adalah Bali Mesari. Perusahaan ini menyewakan mobil Hiace dengan harga mulai 1 juta rupiah setiap 10 jam pemakaian. Anda sudah mendapatkan sopir yang profesional dan mobil yang bersih dan wangi. Bali Mesari terletak di Jalan Sulatri No.9A, Kesiman, Denpasar. Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi :

  • Whatsapp: 0822 1760 1760
  • No. Telp: 0822 1760 1760

3. Rental Hiace Bali

Sewa Hiace di Bali ketiga adalah Rental Hiace Bali. Rental ini berada di Jalan Taman Baruna Bougenville II No.4, Jimbaran. Untuk menyewa satu unit mobil Hiace, Anda perlu mempersiapkan uang sekitar 1 juta rupiah dan sudah lengkap dengan supir serta BBM. Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi nomor:

  • Whatsapp: 0813 3875 6789
  • No. Telp: 0813 3875 6789

4. Raja Bhuana Trans

Sewa Hiace di Bali selanjutnya adalah Raja Bhuana Trans. Raja Bhuana Trans menyediakan layanan sewa mobil Hiace dengan harga yang bersaing. Anda dapat menyewa Hiace dengan harga mulai dari 800 ribu dan sudah bisa menikmati perjalanan di Bali dengan aman dan nyaman. Perusahaan ini berada di Jalan Tukad Badung XX E No.20, Denpasar. Anda dapat mengunjungi nomor berikut untuk informasi lebih lanjut :

  • Whatsapp: 0877 8627 4627
  • No. Telp: 0877 8627 4627

5. Surya Mas Trans

Surya Mas Trans juga menyediakan armada Toyota Hiace. Harga sewanya mulai dari 800 ribu – 1 juta rupiah. Harga ini sudah termasuk tiket masuk tol, biaya parkir, sera makanan driver. Kantor Surya Mas Trans berada di Jalan Melang Kaja, Perumahan Graha Adi Kutuh Blok B18, Kuta. Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi nomor berikut :

  • Whatsapp: 0878 5954 2141
  • No. Telp: 0878 5954 2141

6. Jatayu Rental

Sewa Hiace di Bali selanjutnya adalah Jatayu Rental. Jatayu Rental merupakan perusahaan rental yang menyediakan armada Hiace. Anda dapat menyewa Toyota Hiace dengan biaya sewa mulai dari 1 juta rupiah untuk 12 jam. Selain Toyota Hiace, rental mobil ini juga memiliki banyak armada dengan kenyamanan tinggi. Alamat kantornya berada di Perumahan Taman Penta III Blok A Nomor 5, Jimbaran, Kuta Selatan, Badung.  Anda dapat menghubungi nomor di bawah ini untuk informasi lebih lanjuti :

  • Whatsapp: 0812 3713 4840
  • No. Telp: 0812 3713 4840

7. Bali Mutia Rental

Bali Mutia Rental merupakan salah satu penyedia rental yang siap melayani Anda untuk perjalanan bisnis, wisata, sampai antar-jemput. Harga sewa Hiace di Bali untuk Bali Mutia Rental mulai dari 1 juta rupiah dengan durasi peminjaman 10 jam. Bali Mutia Rental berlokasi di Jalan Merta Ayu Gang Buntu No. 1A, Seminyak, Badung. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor berikut :

  • Whatsapp: 0816 4700 568
  • No. Telp: 0816 4700 568

8. Bali Cheap Car

Sewa Hiace di Bali selanjutnya adalah Bali Cheap Car. Bali Cheap Car menyediakan rental mobil Hiace dengan tarif 1,2 juta per harinya. Perusahaan yang terletak di Jalan Goutama No 16 Ubud, Gianyar ini  sudah berpengalaman dalam melayani sewa untuk kepentingan pribadi atau perusahaan.  Anda dapat menghubungi nomor di bawah ini untuk informasi lebih lanjut :

  • Whatsapp: 0812 3932 556
  • No. Telp: 0812 3932 556

9. Bali Bija Charter

Penyedia sewa Hiace di Bali selanjutnya adalah Bali Bija Charter. Perusahaan yang beralamat di Jalan Graha Parta Lestari No. 8, Denpasar ini dapat mengantar Anda ke beberapa objek wisata di Bali. Harga untuk menyewa satu armada mulai dari 1 juta rupiah.  Anda dapat menghubungi nomor di bawah ini untuk informasi lebih lanjuti :

  • Whatsapp: 0813 3836 2376 
  • No. Telp: 0851 0077 5857

10. Bratan Bali Transport

Rekomendasi selanjutnya adalah Bratan Bali Transport. Untuk menyewa mobil Hiace yang sudah lengkap dengan bahan bakar dan driver, Anda perlu merogoh kocek sebesar 1,1 juta per 12 jam. Lokasi Bratan Bali Transport ada di Jalan Taman Giri, Perumahan Giri Cluster No 29, Kuta. Anda dapat menghubungi nomor di bawah ini untuk informasi lebih lanjut :

  • Whatsapp: 0819 996 9873
  • No. Telp: 0812 3886 7058

Baca Juga : Tempat & Daftar Harga Sewa Elf Bali Murah Terbaru 2022

Demikian adalah pembahasan mengenai sewa Hiace di Bali. Semoga informasi kali ini dapat memudahkan Anda ketika ingin bepergian di Bali dan membutuhkan sewa Hiace yang sesuai dengan budget.

Tidak ada komentar

Komentar untuk: 10 Rekomendasi Sewa Hiace di Bali & Kelebihan Menyewanya

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

    Trending

    Bepergian jauh menggunakan transportasi umum adalah bukanlah hal yang asing bagi masyarakat Indonesia. Sebagian besar masyarakat Indonesia lebih memilih naik kendaraan umum karena harganya terjangkau dan salah satu upaya mengurangi polusi udara. Salah satu bus yang memberikan kenyamanan yang luar biasa adalah bus Harapan Indah.  Profil PO Bus Harapan Indah Perusahaan otobus yang terkemuka di […]
    Membuat perjalanan yang nyaman dan lancar merupakan dambaan setiap wisatawan. Bagi Anda yang berencana melakukan perjalanan dari Bandung ke Cirebon, memilih agen travel Bandung Cirebon yang tepat adalah langkah penting untuk menjamin pengalaman perjalanan yang menyenangkan. Dengan berbagai pilihan agen travel yang tersedia, kami hadir untuk membantu Anda menemukan daftar rekomendasi agen travel terbaik yang […]
    Apakah Anda sering bepergian dengan bus dalam perjalanan jauh di Indonesia? Jika ya, mungkin Anda sudah tidak asing dengan Bus Gumarang Jaya. Bus ini adalah salah satu operator transportasi darat yang populer di Indonesia, terkenal dengan layanan berkualitas dan rute yang luas. Artikel ini akan memberikan wawasan mendalam mengenai Bus Gumarang Jaya, termasuk informasi mengenai […]